Bagi pengguna Iphone, Ipad dan MAC pasti sudah tidak asing lagi dengan aplikasi iTunes. Aplikasi yang digunakan untuk memutar musik ini biasanya hanya dapat diunduh melalui website apple saja. Namun sekarang aplikasi ini sudah tersedia di Microsoft Store.
Dengan begitu maka kamu dapat menghubungkan iTunes milikmu ke laptop meskipun menggunakan sistem operasi Windows. Nah pada postingan ini saya akan memberikan panduan bagaimana cara install iTunes di windows 10, 11.
Cara Menginstal iTunes di Windows 10, 11
1. Install iTunes melalui Microsoft Store
- Buka Microsoft Store.
- Kemudian cari iTunes.
- Klik tombol Install.
- Kemudian tekan Launch untuk membuka aplikasi.
- Klik tombol Agree untuk menerima persyaratan.
2. Menginstal iTunes melalui Command Prompt
- Buka Start.
- Cari Command Prompt lalu klik kanan dan pilih Run as administrator.
- Masukkan perintah ini lalu Enter
- winget install –id apple.itunes
- Lalu tunggu hingga proses download selesai.
Itulah cara download iTunes di windows 10. Setelah melakukan langkah-langkah diatas kamu menggunakan iTunes sebagai pemutar musik di laptop Windows. Selanjutnya tinggal login menggunakan akun yang sudah ada atau membuat baru.