Pada Windows 10, 11 atau bahkan windows sebelumnya terdapat fitur tersembunyi yang jarang diketahui oleh penggunanya. Fitur tersebut adalah “God Mode” yang dimana menyediakan berbagai pengaturan dalam satu tempat di dalam Control Panel.
Folder “God Mode” merupakan folder yang dibuat dengan nama tertentu yang didalamnya terdapat berbagai pengaturan yang dikumpulkan dalam satu lokasi yang tersedia pada Control Panel. Dengan adanya fitur ini maka kamu dapat mengeksplor semua fitur pada Control Panel tanpa harus menavigasi halaman yang berbeda.
Nah jika kalian penasaran bagaimana cara mengaksesnya maka disini saya akan menjelaskan cara mengaktifkan fitur “God Mode” yang tersembunyi pada Windows.
Cara Mengaktifkan God Mode di Windows 10
- Klik kanan pada Desktop, pilih New lalu pilih Folder.
- Kemudian beri nama folder GodMode.{ED7BA470-8E54-465E-825C-99712043E01C}
- Maka hasilnya berupa icon Control Panel tanpa nama.
- Klik dua kali untuk membukanya dan akses semua pengaturan yang tersedia.
Perlu diketahui bahwa fitur ini tidak membuka fitur rahasia tambahan apapun pada Windows, hanya fitur yang dikenal seperti Control Panel biasanya. Fitur ini hanya mempermudah dalam mengumpulkan seluruh pengaturan menjadi satu lokasi saja.