Cara Mengatasi Error This App Can’t Run on Your PC di Windows 10 – Di Windows 10 kita dapat menginstal berbagai macam aplikasi yang kita inginkan. Namun terkadang tidak semua aplikasi dapat dijalankan dengan baik.
Jika aplikasi tidak kompatibel atau tidak mendukung maka Windows akan menolak dengan memunculkan pesan error This App Can’t Run on Your PC. Tentu saja hal ini membuat kebingungan mengapa aplikasi tersebut tidak bisa dijalankan.
Penyebab Error This App Can’t Run on Your PC
Ada beberapa penyebab mengapa aplikasi tidak bisa dijalankan atau diisntal. Berikut adalah beberapa penyebab umum yang sering terjadi:
- Versi Windows yang tidak kompatibel.
- Aplikasi sudah tidak support dengan Windows 10.
- File instalasi rusak.
- Hak Akses Administrator tidak cukup
- Terkena Malware atau Virus.
Nah, saat kamu mengalami masalah seperti ini maka harus mencoba berbagai cara untuk mengatasinya. Disini KumpulTech akan memberikan beberapa cara mengatasi error This App Can’t Run on Your PC di Windows 10.
Cara Mengatasi Error This App Can’t Run on Your PC di Windows 10
1. Jalankan sebagai Administrator
Jika dijalankan seperti biasanya tidak bisa maka cobalah untuk menjalankan sebagai Administrator. Caranya ikuti berikut ini:
- Klik kanan pada aplikasi lalu pilih Run as Administrator.
- Klik Yes.
- Jika berhasil maka kamu bisa atur agar aplikasi selalu berjalan sebagai Administrator melalui Properties > Compability.
2. Cek Kompabilitas Aplikasi
Jika aplikasi tidak bisa dijalankan normal seperti biasanya mungkin saja terdapat perbedaan versi sehingga tidak kompatibel dengan versi Windows saat ini. Cara mengatasinya silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Klik kanan pada aplikasi lalu Properties.
- Klik tab Compatibility.
- Centang Run this program in compatibility mode for: lalu pilih versi Windows yang lebih lama.
- Klik Apply dan OK, dan jalankan kembali aplikasinya.
3. Periksa Arsitektur Windows
Sebelum menjalankan aplikasi pastikan kamu mengetahui berapa bit Windows yang kamu gunakan. Apakah menggunakan 32-bit atau 64-bit? Kamu bisa mengeceknya melalui cara berikut ini:
- Buka Settings > System > About.
- Di bagian “System type,” kamu bisa melihat bit Windows apakah 32-bit atau 64-bit.
- Jika aplikasi versi 64-bit sedangkan kamu menggunakan Windows 32-bit, maka aplikasi tidak bisa dijalankan. Solusinya adalah mencari versi aplikasi yang 32-bit.
4. Cek File Instalasi Aplikasi
Pastikan kamu mendownload aplikasi dari sumber terpercaya. Jika kamu mendapatkan dari sumber lain maka cobalah download ulang di website resminya. Pastikan semua file pada aplikasi tersebut tidak ada yang rusak atau berkurang.
5. Update Windows
Biasanya pada update Windows membawa perbaikan bug sehingga mengurasi kerusakan yang disebabkan oleh sistem. Kamu bisa mengecek apakah ada pembaruan Windows melalui cara berikut ini:
- Buka Settings > Update & Security > Windows Update.
- Klik Check for updates lalu instal pembaruan jika tersedia.
- Setelah update selesai, restart PC dan coba jalankan ulang aplikasi.
itulah cara mengatasi error This App Can’t Run on Your PC. Masalah ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor seperti kompabilitas hingga masalah pada Windows. Jika semua cara di atas sudah dilakukan namun belum berhasil maka sebaiknya konsultasi dengan pengembang aplikasi.