Cara Mematikan Suara Pengisian Baterai di Xiaomi HyperOS – Saat pengisian baterai di Xiaomi, secara umum akan muncul notifikasi dan bunyi ketika menyambungkan dan memutuskan kabel charger ke HP.
Bunyi dan notifikasi ini tak lain tujuannya adalah untuk memberikan pesan kepada pengguna bahwa pengisian benar-benar terhubung.Namun bagi beberapa pengguna yang lebih menyukai untuk tetap silent pada keadaan apapun termasuk bunyi pada pengisian batera maka dapat menonaktifkannya.
Nah, disini saya akan menjelaskan bagaimana cara mematikan suara pengisian baterai di Xiaomi HyperOS. Tanpa lama-lama lagi, langsung saja simak caranya di bawah ini.
Cara Mematikan Suara Pengisian Baterai di Xiaomi HyperOS
- Buka Setelan pada HP Xiaomi milikmu.
- Pilih menu Suara & Getaran.
- Scroll kebawah lalu klik Setelan Tambahan.
- Pada bagian Suara sistem, nonaktifkan pada Akan ada suara saat pengisi daya terhubung.
- Sekarang sudah tidak ada lagi suara atau bunyi saat menyambungkan charger ke hp.
Itulah cara mematikan suara pengisian daya di Xiaomi HyperOS. Cara diatas dilakukan menggunakan Redmi Note 11 4G yang sudah menggunakan HyperOS. Jika os pada HP-mu masih menggunakan MIUI, mungkin sedikit berbeda namun tidak jauh berbeda.